FAKTOR PENYEBAB DAN DAMPAK CHANGE ORDER TERHADAP INDIKATOR PERFORMA PROYEK

Matthew Geraldo(1*), Franklyn Ariesto(2), Sentosa Limanto(3),


(1) Mahasiswa Program Studi Teknik Sipil Universitas Kristen Petra
(2) Mahasiswa Program Studi Teknik Sipil Universitas Kristen Petra
(3) Dosen Program Studi Teknik Sipil Universitas Kristen Petra
(*) Corresponding Author

Abstract


Proyek Konstruksi merupakan kegiatan untuk membangun infrastruktur dalam batasan waktu, biaya, kualitas dan safety. Change order berarti perubahan pekerjaan pada proyek konstruksi. Change order pasti terjadi pada proyek konstruksi dan memberikan dampak negatif sehingga dapat merugikan pihak yang terlibat pada proyek konstruksi. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui faktor yang paling berpengaruh pada indikator performa proyek serta dampak yang paling terpengaruh akibat change order terhadap 4 indikator yaitu biaya, waktu, kualitas dan safety. Pengumpulan data dilakukan dengan mendistribusikan kuesioner kepada kontraktor secara online dan offline, khususnya pada proyek bangunan. Metode yang digunakan adalah RII, uji normalitas, serta uji friedman.Dari data yang didapat, faktor yang paling berpengaruh terhadap indikator waktu, biaya dan kualitas pada proyek skala kecil, menengah dan besar adalah “Perubahan Desain” sedangkan pada indikator safety pada proyek skala kecil, menengah dan besar adalah “Perubahan Metode Kerja”. Kemudian dampak akibat change order pada proyek skala kecil,menengah dan besar adalah “Change Order Menyebabkan Progress total proyek menjadi lebih lambat” (waktu), “Change Order Menyebabkan Biaya total bertambah” (biaya), "Ketertiban pekerja menjadi tidak diperhatikan” (safety). Sedangkan untuk indikator kualitas pada proyek skala kecil adalah “Metode pengerjaan yang digunakan menjadi tidak efektif” serta pada skala menengah dan besar adalah “Volume pekerjaan menjadi bertambah”.

Keywords


faktor penyebab, dampak change order, konstruksi, biaya, waktu, kualitas, safety

Full Text:

PDF

References


Atkinson, R. (1999). “Project Management: Cost, Time, and Quality, Two Best Guesses and a Phenomenon, It’s Time to Accept Other Success Criteria.” International Journal of Project Management. Vol. 17, No. 6, 337-342.

Ervianto, W. I. (2005). Manajemen Proyek Konstruksi. Edisi Revisi. Andi Offset, Yogyakarta

Ida Ayu Rai Widhiawati, Anak Agung Wiranata, and I Putu Yudha Wirawan. (2016). “Faktor-Faktor Penyebab Change Order pada Proyek Konstruksi Gedung”. Jurnal Ilmiah Teknik Sipil A Scientific Journal of Civil Engineering. Vol. 20, No. 1.

Hermawan, A. Y. R. (2016). Analisis Faktor-faktor Keterlambatan Proyek Jalan. Universitas Atma Jaya, Yogyakarta.

Rasheed, A., Ahmed, N., and Jehanzeb, K. (2012). “An Exploration of Predictors of Organizational Citizenship Behavior and Its Significant Link to Employee Engagement”, International Journal of Business, Humanities and Technology, Vol 2, No 4, pp. 99-106.

Yadeta, Andualem Endris. 2016. “The Impact of Variation Order on Public Building Projects.” International Journal of Construction Engineering and Management.


Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Jurnal telah terindeks oleh :