Strategi Stakeholder Relations Pengelola Sentra UMKM Rumah Kreatif Dolly Saiki Point Surabaya

Edward Ednawan Halim(1*), Otto Bambang Wahyudi(2), Astri Yogatamaa(3),


(1) Ilmu Komunikasi Universitas Kristen Petra
(2) Ilmu Komunikasi Universitas Kristen Petra
(3) Ilmu Komunikasi Universitas Kristen Petra
(*) Corresponding Author

Abstract


Salah satu upaya pemerintah Kota Surabaya untuk memperkuat pembinaan dan pemberdayaan warga Dolly adalah mendirikan Dolly Saiki Point (DSP). Saat ini DSP menjadi salah satu lokomotif pemasaran produk-produk masyarakat di wilayah tersebut. DSP memiliki beberapa stakeholder yang membantu DSP dalam memberdayakan warga sekitar. Maka, penelitian ini meneliti tentang bagaimana upaya dan strategi pengelola sentra UMKM Dolly Saiki Point dalam membantu memberdayakan masyarakat sekitar Putat Jaya dan bagaimana strategi DSP membina hubungan baik dengan para stakeholdernya. Jenis penelitian yang digunakan oleh peneliti yaitu penelitian kualitatif berupa penelitian kualitatif, dan metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini yaitu studi kasus. Subyek penelitian ini adalah Dolly Saiki Point (DSP) Surabaya. Sedangkan obyek penelitiannya adalah strategi stakeholder relations. Hasil dari penelitian ini adalah strategi stakeholder relations para pengelola UMKM Rumah Kreatif Dolly Saiki Point adalah pendekatan yang digunakan adalah pendekatan secara personal kepada stakeholder mereka, yakni dengan upaya antara lain mentoring di awal bahwa produk apa yang bagus buat mereka dan bisa diterapkan oleh mereka sehingga bisa dikatakan layak jual sehingga meningkatkan penjualan mereka. Upaya DSP memperkuat pengaruhnya pada stakeholder pemasok dengan cara mempertemukan antara UKM dengan buyer, sehingga meningkatkan pendapatan mereka dari aspek ekonomi dan membuka jejaring yang lebih luas bagi UMKM tersebut.


Keywords


Dolly Saiki Point, Stakeholder Relations, strategi, UMKM, pemberdayaan, masyarakat

Full Text:

PDF

References


Anselm Strauss & Juliet Corbin. Dasar-Dasar Penelitian Kualitatif: Tatalangkah dan Teknik-Teknik Teorititasi Data, terj. Muhammad Shodiq & Imam Muttaqien. Yogyakarta: Pustaka Pelajar, t.t.

A Chariri dan Imam Ghozali. 2007. “Teori Akuntansi”. Semarang: Badan Penerbit Universitas Diponegoro.

Bungin, Burhan. 2012. Analisis Data Penelitian Kualitatif. Raja Grafindo Persada. Jakarta

Brown, K., Tompkins, E, & W.N. Adger. 2001. Trade-Off Analysis for Participatory Coastal Zone Decision Making. UEA Norwich : ODG DEA. Csserge.

Effendy, O.U. (2013). Ilmu, Teori, dan Filsafat Komunikasi. Bandung: PT. Citra Aditya Bakti.

Freeman, R.E. (2010). Strategic management: A stakeholder approach. Cambridge University Press

Jefkins Frank, 2003. Public relationss 2003. Erlangga. Jakarta

Kasali, R. 2005. Manajemen Public relationsss, Jakarta, Pustaka Utama Grafiti. Kriyantono, Rakhmad. (2014). Teori-teori Public relationsss Perspekstif Barat dan

Lokal : Aplikasi Penelitian dan Praktik.

Mulyana, Dedi. (2001). Ilmu Komunikasi, Suatu Pengantar. Bandung: Remaja

Rosdakarya.

Lexy, J Moleong. (2008) Metodologi Penelitian Kualitatif, Bandung: PT Remaja

Rosdakarya

Rangkuti, Freddy. (2002). Measuring Customer Satisfaction. Jakarta: Penerbit PT

Gramedia Pustaka Utama.

Rakhmat, Jalaludin (2003). Metode penelitian komunikasi. Bandung : PT. Remaja

Rosdakarya.

Sugiyono. (2014). Memahami Penelitian Kualitatif. Bandung: CV. Alfabeta

Silalahi, Ulber. 2009. Metode Penelitian Sosial. Bandung; PT. Refika Aditama. Tambunan, Tulus, “Usaha Mikro Kecil dan Menengah di Indonesia : isu-isu

penting”, Jakarta : LP3ES, 2012.

Tunggal, Amin Widjaja. 2008. “Corporate Social Responsibility (CSR)”.

Harvarindo.

Wibisono, Y. 2007. “Membedah Konsep dan Aplikasi CSR”. Fascho Publishing


Refbacks

  • There are currently no refbacks.


TEMPLATE JURNAL E-KOMUNIKASI