PENYIAPAN PERHITUNGAN KUANTITAS STRUKTUR BAJA

Matthew - Quartus(1*), Joseph - Raharja(2), Budiman - Proboyo(3), Indriani - Santoso(4),


(1) Mahasiswa Program Studi Teknik Sipil Universitas Kristen Petra
(2) Mahasiswa Program Studi Teknik Sipil Universitas Kristen Petra
(3) Dosen Program Studi Teknik Sipil Universitas Kristen Petra
(4) Dosen Program Studi Teknik Sipil Universitas Kristen Petra
(*) Corresponding Author

Abstract


Kebutuhan perhitungan kuantitas pekerjaan sangatlah diperlukan untuk melakukan estimasi biaya pada semua proyek. Perhitungan kuantitas pekerjaan terkadang masih belum menerapkan teknologi pada pelaksanaannya, sehingga waktu yang dimakan cenderung lebih lama. Untuk mengatasi hal itu, dibuatlah suatu program perhitungan kuantitas pekerjaan struktur baja dengan menggunakan bantuan microsoft excel. Program ini dibuat dengan harapan bahwa perhitungan kuantitas struktur baja dapat dilakukan dengan lebih cepat dan lebih efisien, sehingga menghemat waktu dan biaya dalam pelaksanaannya. Perancangan program perhitungan kuantitas struktur baja ini dilakukan menggunakan perangkat lunak microsoft excel 365 atau microsoft excel versi terbaru. Program ini nantinya akan terdiri dari dua bagian, yaitu measurement sheet, yang terdiri dari form perhitungan untuk profil, pelat, dan baut, dan bagian kedua yaitu bill of quantity. Bagian measurement sheet akan diprogram menggunakan rumus rumus yang tersedia di microsoft excel untuk mempermudah penggunaan. Hasil akhir dari program ini berupa sebuah bill of quantity, dimana terdapat hasil kuantitas setiap item pekerjaannya. Hasil ini kemudian dapat digunakan untuk perhitungan estimasi biaya.

Keywords


kuantitas pekerjaan, struktur baja, program

Full Text:

PDF

References


Brotoharsojo, Hartanto & Wungu, Jiwo.(2003). Tingkatkan Kinerja Perusahaan dengan Merit System, PT. Rajagrafindo Persada, Jakarta.

Cangelosi, J.S. (1995). Merancang Tes untuk Menilai Prestasi Siswa. Bandung : ITB Suresh, B.N.(2006).Estimating and Costing.Hyderabad:Telugu Akademi.


Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Jurnal telah terindeks oleh :