Fasilitas Rekreasi untuk Kebugaran Jasmani di Surabaya

Authors

  • Jerry Julio Sutanto

Keywords:

Taman Kanak-Kanak, Sekolah Dasar, Multiple Intelligences, Pendidikan, Surabaya

Abstract

Kota Surabaya menghadapi tantangan
serius terkait kurangnya aktivitas fisik
penduduknya dan masalah iklim yang
mempengaruhi kesejahteraan masyarakat.
Kurangnya kegiatan fisik telah berkontribusi
terhadap peningkatan prevalensi penyakit
terkait gaya hidup, seperti penyakit jantung dan
obesitas. Sementara itu, iklim Surabaya yang
tidak nyaman, ditandai dengan suhu yang
tinggi, kualitas udara yang buruk dan kepadatan
penduduk yang tinggi, yang dimana
mempengaruhi kegiatan aktivitas fisik di
Surabaya. Fasilitas rekreasi ini bertujuan untuk
meningkatkan aktivitas fisik di Surabaya dan
dapat menjadi tempat rekreasi bagi penduduk di
Surabaya. Fasilitas ini menyediakan berbagai
ruang seperti gym, lapangan basket, kolam
renang, ruang panah, panjat tebing, internet
cafe dan eksibisi. Pendekatan yang digunakan
untuk merancang fasilitas ini adalah pendekatan
Bioklimatik. Hal ini bertujuan untuk
menyediakan lingkungan yang sehat terutama
pada iklim seperti suhu dan kualitas udara
sehingga dapat mendukungnya kegiatan
aktivitas fisik yang baik. Fasilitas ini juga
dirancang dengan memperhatikan pencahayaan
alami dan penghawaan alami agar dapat
mendukung kegiatan aktivitas fisik. Fasad yang
terbuka untuk meningkatkan sirkulasi udara di
dalam bangunan dan memberikan shading yang
optimal dapat menghasilkan pencahayaan alami
yang baik.

Downloads

Published

2024-08-19