Rumah Susun Sederhana Sewa di Kota Sidoarjo

Azarya Ezra Abednego(1*),


(1) 
(*) Corresponding Author

Abstract


Inflasi yang terjadi di Indonesia
beberapa tahun terakhir memberi dampak yang
cukup buruk untuk masyarakat Indonesia.
Inflasi yang mempengaruhi aspek ekonomi
akhirnya juga mempengaruhi bagaimana
masyarakat Indonesia memenuhi kebutuhan
sandang, pangan, dan papan mereka.
Kebutuhan papan atau kebutuhan akan tempat
tinggal juga merupakan masalah yang sudah
dialami masyarakat khususnya masyarakat
kelas menengah kebawah. Melonjaknya harga
properti membuat masyarakat Indonesia
semakin sulit untuk memenuhi kebutuhan
papan tersebut. Pemerintah sendiri sudah
memberi alternatif berupa rumah susun sewa
sederhana yang dikhususkan untuk masyarakat
kelas menengah kebawah. Rumah susun
sederhana sewa sendiri yang sudah terealisasi
cenderung memiliki kesan yang negatif dan
sering disalahgunakan. Seperti contohnya
banyak rumah susun yang ada di Kota Sidoarjo
yang tidak terawat, terbengkalai,
disalahgunakan untuk kegiatan asusila, dan
masih banyak lagi. Oleh karena itu desain
rumah susun ini menggunakan pendekatan
spasial dan sains untuk bisa mengatasi
masalah-masalah rumah susun yang terjadi di
Sidoarjo


Keywords


inflasi, Kota Sidoarjo, rumah susun sederhana sewa (rusunawa)

Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Jurnal telah terindeks oleh :