Strategi Marketing Communications Vasa Hotel Surabaya Dalam Membangun Brand Image Melalui Media Sosial (Instagram, Facebook, Twitter)

Immanuel Wiseley Kusasih(1*), Ido Prijana Hadi(2), Lady Joanne Tjahyana(3),


(1) Program Studi Ilmu Komunikasi Universitas Kristen Petra
(2) Program Studi Ilmu Komunikasi Universitas Kristen Petra
(3) Program Studi Ilmu Komunikasi Universitas Kristen Petra
(*) Corresponding Author

Abstract


Vasa Hotel Surabaya merupakan salah satu hotel local brand yang menunjukan signifikansi yang terlihat dalam media sosialnya, mulai dari jumlah followers Instagram terbanyak dari hotel lain di Surabaya hingga verifikasi yang didapatkan. Lewat usia brand yang masih berkisar 5 tahun, Vasa Hotel Surabaya mampu menunjukan perkembangan citra mereknya di media sosial yang dapat diukur dari salah satu indikator yakni jumlah views yang mencapai puluhan ribu hingga jutaan. Instagram, Facebook, dan Twitter merupakan platform yang digunakan Vasa Hotel Surabaya untuk membangun “luxury lifestyle hotel”. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui strategi media sosial Vasa Hotel Surabaya dalam membangun brand imagenya. Terdapat beberapa strategi media sosial yang digunakan Vasa Hotel Surabaya antara lain brand voice, situation analysis, SWOT, dan strategis and tactics yang terdefinisikan menjadi beberapa bagian seperti unique selling point, catch up the trend, visualisasi dan gaya bahasa, hingga kolaborasi. Verifikasi yang didapat pada media sosial dan penempatan posisi Vasa Hotel Surabaya sebagai local brand yang bersanding dengan beberapa hotel international chain menjadi dasar alasan dilakukannya penelitian ini. Jenis penelitian ini kualitatif deskriptif dengan metode studi kasus. Hasil dari penelitian ini ialah menekankan pada keunikan dan keistimewaan (brand voice), mengikuti tren (situation analysis), visualisasi dan gaya bahasa, hingga kolaborasi (strategics and tactics) merupakan strategi media sosial yang dilakukan Vasa Hotel Surabaya dalam membangun brand imagenya.


Keywords


Strategi Media Sosial; Brand Image; Vasa Hotel Surabaya; Marketing Communication

Full Text:

PDF

References


Rahayu, P., Tinggi, S., Islam, A., Ulama, N., & Lampung, K. (2019). PENGARUH ERA DIGITAL TERHADAP PERKEMBANGAN BAHASA ANAK.

Nasrullah, R. (2017). Media sosial : perspektif komunikasi, budaya, dan sosioteknologi (S. Nurbaya (ed.); 4th ed.). Simbiosa Rekatama Media.

Widi, S. (2023). PENGGUNA MEDIA SOSIAL DI INDONESIA SEBANYAK 167 JUTA PADA 2023. Dataindonesia.Id. Retrieved From https://dataindonesia.id/Digital/detail/pengguna-media- sosial-di-indonesia- sebanyak-167-juta-pada-2023

Huang, R. (2019). Kisah Sukses Pengusaha Besar Bangun Hotel 1,8 Triliun Sampai Dipakai Pak Jokowi. Youtube.com. Retrieved From https://www.youtube.com/watch?v=I_lAU7-qsQI

Marcellina, C. Y. (2021). Efektivitas Media Sosial Sebagai Sarana Dalam Membangun Brand Image Lv8 Resort Hotel Canggu Bali (Studi Kasus Pada Media Sosial Lv8 Resort Hotel Canggu Bali). Jurnal KaJian Ilmu Komunikasi, 22(1), 26–33.

Robby, T., & Atmojo, J. T. (2020). Robby dan Atmojo 150-156 Jurnal Media Kom, Vol. X, No.2, Desember 2020. Jurnal Media Komt, X(2), 150–156.

Freberg, K. (2019). Social Media for Strategic Communication: Creative Strategies and Research- Based Applications. In Social Media for Strategic Communication: Creative Strategies and Research-Based Applications. Sage Pubilcation.

Wardhana, A. (2022). Brand Image dan Brand Awareness The ART Of Branding. January. Nur’aini, R. D. (2020). Penerapan Metode Studi Kasus Yin Dalam Penelitian Arsitektur Dan

Perilaku. INERSIA: LNformasi Dan Ekspose Hasil Riset Teknik SIpil Dan Arsitektur, 16(1), 92–

https://doi.org/10.21831/inersia.v16i1.31319

Wakhida, S. (2019, December 27). Kisah Pengusaha Bangun Hotel Rp 1,8 T, Jokowi 2 Kali Nginap Sampai Kirim Surat. Merdeka.Com. Retrieved From https://www.merdeka.com/trending/kisah- pengusaha-bangun-hotel-rp18-t- jokowi-2-kali-nginep-sampai-kirim-surat.html


Refbacks

  • There are currently no refbacks.


TEMPLATE JURNAL E-KOMUNIKASI