FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PILIHAN KARIR MAHASISWA AKUNTANSI SEBAGAI AKUNTAN PUBLIK, GENERAL ACCOUNTANT, DAN NON-AKUNTAN

Aprilia Gunawan(1*), Retnaningtyas Widuri(2),


(1) 
(2) 
(*) Corresponding Author

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh motivasi intrinsik, motivasi ektrinsik, dan pengaruh orang tua terhadap pilihan karir mahasiswa akuntansi sebagai akuntan publik atau general accountant dibanding karir non-akuntan. Penelitian ini juga dilakukan untuk mengetahui kesesuaian tipe kepribadian relatif mahasiswa akuntansi yang memilih karir sebagai akuntan publik, general accountant, dan non-akuntan. Responden yang digunakan dalam penelitian ini berjumlah 59 mahasiswa akuntansi semester 7 (tujuh) atau lebih yang berkuliah di Universitas Kristen Petra. Teknik analisa yang digunakan adalah metode multinomial logistic regression untuk menguji pengaruh motivasi intrinsik, motivasi ektrinsik, dan pengaruh orang tua terhadap pilihan karir mahasiswa akuntansi sebagai akuntan publik atau general accountant dibanding karir non-akuntan. Sedangkan untuk mengetahui tipe kepribadian relatif mahasiswa akuntansi diukur menggunakan Myers-Briggs Type Indicator (MBTI).
Hasil penelitian menunjukkan bahwa motivasi intrinsik, motivasi ektrinsik, dan pengaruh orang tua secara bersama-sama mempengaruhi pilihan karir mahasiswa akuntansi. Namun, hasil pengujian secara parsial menunjukkan bahwa variabel yang mempengaruhi pilihan karir mahasiswa akuntansi sebagai akuntan publik atau general accountant dibanding karir non-akuntan adalah variabel motivasi intrinsik dan motivasi ekstrinsik, sedangkan variabel pengaruh orang tua tidak mempengaruhi pilihan karir mahasiswa akuntansi. Dari hasil tipe kepribadian mahasiswa akuntansi yang memilih karir sebagai akuntan publik, general accountant, dan non-akuntan menunjukkan bahwa sebagian besar responden memiliki tipe kepribadian yang sesuai dengan jenis karir yang mereka pilih.

Keywords


motivasi intrinsik, motivasi ekstrinsik, pengaruh orang tua, tipe kepribadian, pilihan karir

Full Text:

PDF

References


Andon, P., Chong, K. M., & Roebuck, P. (2010). Personality Preferences of Accounting and Non-Accounting Graduates. Critical Perspectives on Accounting, 21, 253-265.

Douglas, C. (2009). Discover The Secret To A Happy and Successful Career Simply Know Your Personality, Your Career Just Follow The Easy Directions in This Guide.

Farhan, D. (2009). Etika dan Akuntabilitas Profesi Akuntan Publik. Inti Media.

Felton, S., Buhr, N., & Northney, M. (1994). Factors Influencing the Business Student's Choice of a Career in Chartered Accountancy. Issues in Accounting Education, 9 No. 1.

Ghufron, M. N., & S, R. R. (2010). Teori-Teori Psikologi. Ar-Ruzz Media.

Honour, T., & Mainwaring, R. (1988). Sosiologi dan Bisnis. (D. A. Ali, Trans.) Bina Aksara.

Institut Akuntan Publik Indonesia. (2011). Standar Profesional Akuntan Publik. Salemba Empat.

http://kbbi.web.id/ (Kamus Besar Bahasa Indonesia), diakses tanggal 14 Oktober 2014 dan 21 Desember 2014.

http://www.iaiglobal.or.id/v02/berita/detail.php?catid=&id=373, diakses tanggal 18 Mei 2014.

Law, P. K. (2010). A Theory of Reasoned Action Model of Accounting Students’ Career Choice in Public Accounting Practices in the Post-Enron. Journal of Applied Accounting Research, 11 No. 1, 58-73.

Mullins, L. J. (2010). Management & Organisational Behaviour (9 ed.). Pearson.

Myburgh, J. (2005). An Empirical Analysis of Career Choice Factors that Influence First-Year Accounting Students at the University of Pretoria : A Cross-Racial Study. Meditari Accountancy Research, 13 No. 2, 35-48.

Otto, L. (2000). Youth Perspectives on Parental Career Influence. Journal of Career Development, 27 No.2.

Rahayu, S., Sudaryono, E. A., & Setiawan, D. (2003). Persepsi Mahasiswa Akuntansi Mengenai Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Pemilihan Karir. Simposium Nasional Akuntansi VI, 821-838.

Roach, K. L. (2010). The Role of Perceived Parental Influences on the Career Self-Efficacy of College Students. Counselor Education Master's Theses.

Sears, D. O., Freedman, J. L., & Peplau, L. A. (1988). Psikologi Sosial (5 ed.). (M. Adryanto, & S. Soekrisno, Trans.) Erlangga.

Sekaran, U., & Bougie, R. (2010). Research Methods for Business: A Skill Building Approach (5 ed.). John Wiley & Sons.

Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 5 Tahun 2011 Tentang Akuntan Publik.

Walgito, P. D. (2005). Pengantar Psikologi Umum (5 ed.). Andi.

Zaman, S., & Abdillah, S. I. (2009). MBTI (Myers-Briggs Type Indicator) Cara Menggali Potensi Diri untuk Meraih Kesempatan Kerja. Visimedia.


Refbacks

  • There are currently no refbacks.