Studi Eksperimental: Mengurangi Bias Pengukuran Umum Balanced Scorecard Dalam Penilaian Kinerja Pada Mahasiswa S1 Program Manajemen Pemasaran

Lana Aristya Prabowo(1*),


(1) Juniarti
(*) Corresponding Author

Abstract


Pada penelitian terdahulu ditemukan bahwa terdapat bias pengukuran umum pada Balanced Scorecard. Bias pengukuran umum menyebabkan ketidakakuratan penilaian kinerja, berkurangnya manfaat BSC, serta berpengaruh pada keputusan alokasi kompensasi kepada karyawan. Beberapa penelitian terdahulu telah berhasil mengurangi bias pengukuran umum menggunakan pendekatan disaggregated/ mechanically aggregated dan pendekatan pengetahuan. Penelitian-penelitian tersebut belum dapat mengurangi bias pengukuran umum BSC secara optimal. Untuk itu, penelitian dilakukan untuk melakukan penelitian dengan menggabungkan kedua pendekatan tersebut.

Penelitian ini dilakukan dengan laboratorium eksperimen. Penelitian menggunakan uji hipotesis repeated measures ANOVA, independent sample t test, dan analisis regresi linear berganda. Hasil penelitian ini membuktikan bahwa pendekatan disaggregated/ mechanically aggregated dapat mengurangi bias pengukuran umum dalam penilaian kinerja menggunakan BSC. Ditemukan pula bahwa pendekatan pengetahuan terbukti dapat mengurangi bias pengukuran umum. Penilaian kinerja menggunakan BSC terbukti mempengaruhi alokasi kompensasi.


Keywords


Balanced Scorecard, pengukuran umum, pengukuran unik, debiasing, bias pengukuran umum, disaggregated/ mechanically aggregated, pengetahuan, alokasi kompensasi.

Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.