STUDI PARAMETER UNTUK STABILITAS LERENG WADUK AKIBAT FLUKTUASI MUKA AIR DENGAN MENGGUNAKAN PLAXIS 2D

Sally Sally(1*), Elizabeth Yolanda(2), Daniel Tjandra(3), Paravita Sri Wulandari(4),


(1) Mahasiswa Program StudiTeknikSipilUniversitas Kristen Petra Surabaya
(2) Mahasiswa Program StudiTeknikSipilUniversitas Kristen Petra Surabaya
(3) Dosen Program StudiTeknikSipilUniversitas Kristen Petra Surabaya,
(4) Dosen Program StudiTeknikSipilUniversitas Kristen Petra Surabaya
(*) Corresponding Author

Abstract


Waduk mempunyai manfaat seperti pada saat musim hujan digunakan untuk menampung air dan pada saat musim kemarau air yang disimpan akan digunakan. Pada saat kemarau terjadi penurunan muka air secara cepat yang dapat menyebabkan terjadinya longsor. Oleh karena itu, dalam penelitian ini dilakukan analisa untuk mengetahui pengaruh variasi kepadatan tanah terhadap kestabilan lereng dan pengaruh fluktuasi muka air waduk terhadap angka keamanan. Penelitian ini dilakukan dengan cara menguji sampel tanah yang akan dijadikan sebagai data urugan, dan setelah itu data tanah digunakan dalam analisa dengan menggunakan program Plaxis. Dari penelitian ini didapatkan bahwa perubahan nilai cu bisa menyebabkan perubahan nilai angka keamanan. Pada saat nilai kepadatan tanah bertambah, tanah menjadi lebih stabil dan menyebabkan peningkatan nilai angka keamanan. Perubahan muka air tanah juga mempengaruhi perubahan pola keruntuhan yang mengakibatkan perubahan nilai angka keamanan.

Keywords


plaxis, angka keamanan, fluktuasi muka air waduk

Full Text:

PDF

References


Adhyawan, M.A., & Sunantyo, T.A. (2010). Pengaruh Fluktuasi Muka air Waduk terhadap Elevasi Tubuh Bendungan. Tugas Akhir Jurusan Teknik Geodesi Fakultas Teknik Universitas Gadjah Mada.

Kristo, C., & Rahardjo., H. (2017). Effect of Variation in Rainfall Intensity on Slope Stability in Singapore. International Soil and Water Conservation Research 5, 258-264.

Tjandra, D., Indarto., & Soemitro, R.A.A. (2013). The Effects of Water Content Variation on Adhesion Factor of Pile Foundation in Expansive Soil. Civil Engineering Dimension. Vol. 15. No. 2, 114-119.

Wirawan, B. (2009). Analisa Kestabilan Lereng dan Perkuatan dengan Beban Kontra pada Ruas Tol Cipularang KM 91+550. Tugas Akhir Program Studi Teknik Sipil Universitas Mercu Buana.


Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Jurnal telah terindeks oleh :