FAKTOR – FAKTOR YANG MEMPENGARUHI LABOR TURNOVER DAN DAMPAKNYA PADA PROYEK KONSTRUKSI DI SURABAYA

Hansel Hansel(1*), Janice Janice(2), Andi Andi(3),


(1) Mahasiswa Program Studi Teknik Sipil Universitas Kristen Petra
(2) Mahasiswa Program Studi Teknik Sipil Universitas Kristen Petra
(3) Dosen Program Studi Teknik Sipil Universitas Kristen Petra
(*) Corresponding Author

Abstract


Pekerja adalah sebuah elemen yang cukup dominan di dalam proyek. Kelangsungan proyek sangat bergantung pada kontinuitas pekerja yang ada. Namun kontinuitas pekerja memiliki tingkat ketidakpastian yang sangat tinggi, yang salah satu penyebab yang paling sering terjadi adalah labor turnover. Labor turnover seringkali membawa pengaruh yang kurang baik terhadap proyek, baik dari segi biaya, hilangnya waktu serta kinerja proyek. Penelitian ini bertujuan untuk meneliti faktor-faktor yang mempengaruhi labor turnover serta dampaknya pada proyek konstruksi di Surabaya.
Penelitian dilakukan dengan mengumpulkan data melalui kuesioner yang disebarkan kepada pekerja dan staff kontraktor bagian lapangan yang ada di Surabaya. Melalui analisis deskriptif dengan mencari nilai rata-rata tertinggi menurut pekerja dan staff kontraktor ditemukan beberapa hasil, yaitu faktor yang berhubungan dengan upah merupakan penyebab utama terjadinya labor turnover dan labor turnover turut membawa dampak negatif bagi kinerja proyek. Melalui analisis Independent-Sample T-Test ditemukan bahwa ada beberapa perbedaan pandangan antara pekerja dan kontraktor, namun keduanya setuju bahwa faktor utama penyebab turnover adalah berkaitan dengan masalah upah.

Keywords


labor turnover, pekerja, staff konstruksi, dampak turnover

Full Text:

PDF

References


Allen, D. G., Bryant, P. C., & Vardaman, J. M., (2010). Retaining Talent: Replacing Misconceptions With Evidence-Based Strategies. Academy of Management Perspectives, 24(2), 48-64.

Arnold, H. J., & Feldman, D. C. (1982). A Multivariate Analysis of the Determinants of Job Turnover. Journal of Applied Psychology, 67(3), 350-360.

Bilau, A.A., Ajagbe, M.A., Sholanke, A.B., & Sani, T.A. (2015). Impact of Employee Turnover in Small and Medium Construction Firms : A Literature Review. International Journal of Engineering Research & Technology (IJERT), 4(2), 976-984.

Fursso, A.R. (2015). The Causes and Effects of Employees’ Turnover : The Case of Oromia Water Works Design and Supervision Enterprise. Master of Business Administration, Addis Ababa University, Addis Ababa, Ethiopia.

Harianto, F., Widiyanto, A. (2013). Ketahanan Tenaga Kerja Proyek Konstruksi dengan Menggunakan Survival Analysis. Seminar Nasional IX-2013 Teknik Sipil ITS Surabaya : Peran Industri Konstruksi dalam Menunjang MP3EI (Masterplan Percepatan dan Perluasan Pembangunan Ekonomi Indonesia), (I-35 – I-43).

Labib, S., Utomo, C. (2015). Deskripsi Penyebab Turnover Pekerja Konstruksi di Surabaya dari Sudut Pandang Manajer : Prosiding Seminar Nasional Manajemen Teknologi XXII Program Studi MMT-ITS, Surabaya, 24 January 2015 (A-33). Retrieved from http://repository.its.ac.id/id/eprint/48459

Messah, Y.A., Widodo, T., Adoe, M.L. (2013). Kajian Penyebab Keterlambatan Pelaksanaan Proyek Konstruksi Gedung di Kota Kupang. Jurnal Teknik Sipil, 2(2), 157-168.

Mobley, W.H., Griffeth, R.W., Hand, H.H., & Meglino, B.M. (1979). Review and Conceptual Analysis of the Employee Turnover Process. Psychological Bulletin, 86(3), 493-522.

Rakhmawati, A., & Utomo, C. (2011). Analisa Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Turnover Pekerja Proyek Konstruksi di Surabaya. Master Thesis of Magister Management Technology, Institut Teknologi Sepuluh Nopember, Surabaya, Indonesia.

Santoso, M. (2014). Analisis Peranan Perusahaan dalam Upaya Meminimalkan Tingkat Turnover Pekerja di Deparemen Penjualan pada CV. Sinar Fajar Motor Berau. Undergraduate Thesis. Universitas Kristen Petra, Surabaya, Indonesia.

Shun, S.K. (2011). The Turnover Intention for Construction Engineers. Journal of Marine Science and Technology, 19(5), 550-556.

Wahyuni, A.S., Zaika, Y., & Anwar, Z. (2014). Analisis Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Turnover Intention (Keinginan Berpindah) Karyawan pada Perusahaan Jasa Konstruksi. Jurnal Rekayasa Sipil, 8(2), 89-95.


Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Jurnal telah terindeks oleh :