STUDI ELEMEN DISCRETE-KIRCHHOFF MINDLIN QUADRILATERAL (DKMQ) UNTUK ANALISIS STATIK PELAT LENTUR DAN PENGEMBANGAN UNTUK ANALISIS TEKUK PELAT

Erwin Erwin(1*), Alexander Richard(2), Wong Foek Tjong(3),


(1) Mahasiswa Program Studi Teknik Sipil Universitas Kristen Petra Surabaya
(2) Mahasiswa Program Studi Teknik Sipil Universitas Kristen Petra Surabaya
(3) Dosen Program Studi Teknik Sipil Universitas Kristen Petra Surabaya
(*) Corresponding Author

Abstract


Analisis pelat lentur yang menggunakan metode elemen hingga telah mengalami banyak perkembangan. Salah satunya adalah elemen yang dikembangkan oleh Katili pada tahun 1993, yaitu Discrete-Kirchhoff Mindlin Quadrilateral (DKMQ). Elemen ini diklaim telah memenuhi berbagai kriteria, seperti lolos patch test, tidak terjadi shear locking, tidak ada tambahan zero-energy modes, tidak sensitif terhadap distorsi bentuk, dan konvergensi elemen yang baik. Untuk membuktikan hal-hal tersebut, pada penelitian ini elemen DKMQ akan digunakan sebagai elemen uji coba, dengan batasan berupa analisis linear dan material isotropik. Selain itu, akan dilakukan pengembangan pada elemen DKMQ untuk analisis tekuk pelat. Dengan berbagai percobaan dan pengujian dalam perhitungan statik, hasil dari elemen ini sesuai dengan apa yang telah diklaim sebelumnya. Hanya saja, pada pengujian patch test terhadap constant shear elemen ini mempunyai hasil yang kurang tepat terhadap hasil eksaknya. Sedangkan untuk analisis tekuk, elemen DKMQ menunjukkan konvergensi yang cukup baik, namun gaya kritis yang dihasilkan mengarah pada nilai yang sedikit di bawah hasil referensi.

Keywords


metode elemen hingga, analisis statik, analisis tekuk, teori pelat Reissner-Mindlin, elemen segi empat, DKMQ

Full Text:

PDF

References


Katili, I. (1993). ‘A New Discrete Kirchhoff-Mindlin Element Based on Mindlin-Reissner Plate Theory and Assumed Shear Strain Fields-Part II: An Extended DKQ Element for Thick-Plate Bending Analysis’. International Journal for Numerical Methods in Engineering, 36, 1885-1908.

Batoz, J.L. and Lardeur, P. (1989). A Discrete Shear Triangular Nine d.o.f Element for The Analysis of Thick to Very Thin Plates. International Journal for Numerical Methods in Engineering, 15, 1771-1812.

Wong, F.T. (2009, May). Kriging-Based Finite Element Method for Analyses of Plate and Shells. Unpublished doctoral dissertation. Asian Institute of Technology. Bangkok.

Liu, G.R. (2003). Mesh Free Methods. Boca Raton, CRC Press.

Chang, S., Al-Bahar, S.K., Zhao, J. (Eds.). (2012). Advances in Civil Engineering and Building Materials Book. Boca Raton, CRC Press.

Liew, K.M., Wang, T., Ng, T.Y., Tan, M.J. (2004). Free Vibration and Buckling Analyses of Shear-Deformable Plates Based on FSDT Meshfree Method. Journal of Sound and Vibration, 276, 997-1017.


Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Jurnal telah terindeks oleh :