ANALISA FREKUENSI DAN BESARAN NILAI CHANGE ORDER SERTA FAKTOR PENYEBAB NYA PADA PEKERJAAN KONSTRUKSI BANGUNAN TINGGI

F. Simhanandi(1*), W. Budiharjo(2), Andi Andi3(3),


(1) Mahasiswa Program Studi Teknik Sipil Universitas Kristen Petra
(2) Mahasiswa Program Studi Teknik Sipil Universitas Kristen Petra
(3) Dosen Program Studi Teknik Sipil Universitas Krsiten Petra
(*) Corresponding Author

Abstract


Dalam setiap proyek konstruksi selalu terjadi perubahan atau yang biasa disebut dengan change order. Penelitian ini dilakukan dengan menyebarkan kuesioner kepada kontraktor yang berada di kota Surabaya. Bangunan yang diteliti adalah bangunan tinggi dengan ketinggian minimal 20 meter dan 4 lantai. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pekerjaan konstruksi apa yang sering menyebabkan terjadinya change order ditinjau dari frekuensi nya dan besaran nilai nya terhadap nilai kontrak disertai dengan faktor penyebab nya mulai dari faktor utama dan faktor secara global pada pekerjaan pondasi, struktur bawah, struktur atas dan finishing. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pada pekerjaan finishing merupakan pekerjaan yang sering mengakibatkan change order karena menunjukkan nilai frekuensi yang paling besar serta pada pekerjaan struktur atas dan finishing merupakan pekerjaan yang memiliki nilai besaran change order yang terbesar dan faktor perubahan desain merupakan faktor global yang mengakibatkan terjadinya change order pada semua pekerjaan kontsruksi mulai dari pekerjaan pondasi, struktur bawah, struktur atas dan finishing.

Keywords


change order

Full Text:

PDF

References


Nunnally, S.W. (1993). Construction Methods and Management, third edition. Prentice Hall, New Jersey.


Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Jurnal telah terindeks oleh :