Sistem Tender dengan Metode Analytical Hierarchy Process (AHP) pada Unit Perbekalan Universitas Kristen Petra

Elbert Jonathan(1*), Djoni Haryadi Setiabudi(2), Yulia Yulia(3),


(1) Program Studi Teknik Informatika
(2) Program Studi Teknik Informatika
(3) Program Studi Teknik Informatika
(*) Corresponding Author

Abstract


Unit Perbekalan Universitas Kristen Petra adalah salah satu biro pada Universitas Kristen Petra yang bertugas untuk mengadakan kebutuhan barang ataupun ruangan untuk staf dan dosen yang bekerja pada Universitas Kristen Petra. Untuk harga yang cukup tinggi maka diadakan tender untuk permintaan barang-barang ataupun renovasi agar dapat mendapatkan harga yang sesuai dengan keinginan atau harga seminimal mungkin yang bisa didapat. Oleh karena itu, pada skripsi ini dirancang sebuah sistem tender yang dapat membantu unit perbekalan untuk melaksanakan proses tender. Sistem tender juga didukung oleh metode AHP yang digunakan untuk membantu unit perbekalan dalam memutuskan pemenang dari setiap tender. Hasil akhir dari pengembangan aplikasi ini adalah sebuah sistem informasi yang dapat membantu unit perbekalan dalam menjalankan proses tender dari awal permintaan hingga diputuskan pemenang dari tender tersebut. Hasil dari pengujian metode AHP membuktikan bahwa setiap kategori tender yang dijalankan memiliki kriteria yang berbeda, maka dari itu kriteria-kriteria yang digunakan harus disesuaikan dengan setiap kategori tender yang akan dijalankan.

Keywords


Tender System; Analytical Hierarchy Process; Decision Support System

Full Text:

PDF

References


Hansen, S. 2017. Quantity Surveying: Pengantar Manajemen Biaya dan Kontrak Konstruksi. Jakarta: PT Gramedia Pustaka Utama. [2] Hardianto, R. dan Muzawi, R. 2016. Sistem Pendukung Keputusan untuk Menentukan Pemenang Tender Kontraktor Menggunakan Metode AHP (Studi Kasus di Dinas Pekerjaan Umum Kabupaten Agam). Jurnal Inovtek Polbeng. [3] Nugroho, S.A. 2012. Hukum Persaingan Usaha di Indonesia dalam Teori dan Praktik Serta Penerapan Hukumnya. Jakarta: Kencana. [4] Procura. 2018. Pengertian Aanwijzing dan Hubungannya dengan Procurement. Retrieved from http://procura.id/blog/category/procurement/pengertian-aanwijzing-dan-hubungannya-dengan-procurement/

Sari, F. 2018. Metode dalam Pengambilan Keputusan. Sleman: CV Budi Utama.

Utama, D.N. 2017. Sistem Penunjang Keputusan: Filosofi, Teori dan Implementasi. Yogyakarta: Garudhawaca.

Viarani, S.O. dan Zadry, H.R. 2015. Analisis Pemilihan Pemasok dengan Metode Analitycal Hierarchy Process di Proyek Indarung VI PT Semen Padang. Jurnal Teknik Industri.


Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Jurnal telah terindeks oleh :