PENGARUH PERSON-ORGANIZATION FIT DAN ORGANIZATIONAL IDENTIFICATION TERHADAP ORGANIZATIONAL CITIZENSHIP BEHAVIOR DI PT MEKA ADIPRATAMA (CARFIX) SEMARANG

Aswin Susanto(1*),


(1) Universitas Kristen Petra
(*) Corresponding Author

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk melihat pengaruh person-organization fit dan organizational identification terhadap organizational citizenship behavior di PT Meka Adipratama (CARfix) Semarang. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kuantitatif. Sampel dalam penelitian ini sebanyak 84 orang responden yang diambil dengan teknik sampling jenuh. Teknik analisis data menggunakan analisis deskriptif, analisis tabel silang, dan analisis regresi linier berganda. Proses perhitungan menggunakan program IBM SPSS Statistics 23. Hasil penelitian menunjukkan bahwa person-organization fit berpengaruh positif dan signifikan terhadap organizational citizenship behavior. Dari hasil analisa penelitian
juga ditemukan bahwa organizational identification berpengaruh positif dan signifikan terhadap organizational citizenship behavior. Faktor yang paling berpengaruh terhadap organizational citizenship behavior pada PT Meka Adipratama (CARfix) adalah organizational identification.


Keywords


Person-Organization Fit; Organizational Identification; Organizational Citizenship Behavior; PT Meka Adipratama

Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.