Motif dan Kepuasan Subscriber Menonton Channel Calon Sarjana di YouTube

Liem Jessica Theresa Wirawan(1*), Lady Joanne Tjahyana(2), Agusly Irawan Aritonang(3),


(1) Prodi Ilmu Komunikasi, Universitas Kristen Petra Surabaya
(2) Prodi Ilmu Komunikasi, Universitas Kristen Petra Surabaya
(3) Prodi Ilmu Komunikasi, Universitas Kristen Petra Surabaya
(*) Corresponding Author

Abstract


Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui motif dan kepuasan subscriber dalam menonton channel Calon Sarjana di YouTube, dimana channel Calon Sarjana merupakan satu-satunya channel YouTube yang tidak dibuat oleh public figure bahkan tidak ada yang tau siapa yang membuat channel tersebut tetapi berhasil menduduki Top 5 dengan subscriber terbanyak di Indonesia. Peneliti menggunakan teori Uses and Gratification dengan empat indikator, yaitu hiburan dan relaksasi, hubungan antar pribadi, mencari informasi, dan persahabatan.

Metode dalam penelitian ini adalah survei, dengan jenis penelitian deskriptif, eksplanatif dengan pendekatan kuantitatif yang menggunakan uji validitas, uji reliabilitas, uji deskriptif, uji korelasi, uji-T berpasangan, serta crosstab untuk menghubungkan identitas responden dengan indikator-indikator motif dan kepuasan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa motif tertinggi adalah pada indikator Mencari Informasi. Sedangkan selisih terbesar terletak pada indikator Hubungan Antar Pribadi. Hasil secara keseluruhan dapat dilihat dengan total mean GS – total mean GO, dan dapat dinyatakan bahwa subscriber channel Calon Sarjana mendapatkan kepuasan dalam menonton channel Calon Sarjana di YouTube.


Keywords


Motif, Kepuasan, Subscriber, Channel YouTube Calon Sarjana

Full Text:

PDF

References


APJII. (2018). Survei APJII: Penetrasi Internet di Indonesia capai 143 juta jiwa. Retrieved February 19, 2019 from file:///C:/Users/ASUS/Downloads/Documents/BULETINAPJIIEDISI22Maret2018.pdf

CNN Indonesia. (2015). Studi manusia paling energit di usia 31 tahun. Retrieved 19 June, 2019 from https://www.cnnindonesia.com/gaya-hidup/20151201155510-255-95251/studi-manusia-paling-energik-di-usia-31-tahun

Dewi, R. 2009. Pengguna Internet Indonesia didominasi Remaja. Retrieved 21 Juni, 2019 from https://edukasi.kompas.com/read/2009/03/20/2028042/Pengguna.Internet%20Indonesia.%20Didominasi.%20Remaja

Flew, Terry. (2002). New Media: An Introduction Melbourne: Oxford University Press.

Kriyantono, Rachmat. (2009). Teknik praktis: Riset komunikasi disertai contoh praktis riset media, public relations, advirtising, komunikasi organisasi, komunikasi pemasaran. Jakarta: Kencana Prenada Media Group.

Nurudin. (2007). Pengantar Komunikasi Massa. Jakarta: PT Raja Grafindo Persada.

Palmgreen, Philip, La1wrence, and Rayburn II JD. (1984). Uses and Gratifiation: A theory perspective, Comunication Year Book. Beverly Hills: Sage Publishing Ine.

Sugiharto, B. A. (2016). “Pengguna Internet Di Indonesia Didominasi Anak Muda. Retrieved 23 May, 2019 from www.cnnindonesia.com/teknologi/20161024161722-185-167570/pengguna-internet-di-indonesia-didominasi-anak-muda.

Umar, H. (2002). Sebuah Pendekatan Kuantitatif dilengkapi dengan contoh proposal dan hasil riset komunikasi organisasi. Jakarta: Gramedia Pustaka Utama


Refbacks

  • There are currently no refbacks.


TEMPLATE JURNAL E-KOMUNIKASI