PERANCANGAN IDENTITAS VISUAL DAN KEMASAN PRODUK BJL DI SURABAYA

Clara Erry Setiya Arianti(1*), Ahmad Adib(2), Anang Tri Wahyudi(3),


(1) UK Petra
(2) UNS Solo
(3) UK Petra
(*) Corresponding Author

Abstract


Kemasan selain berfungsi sebagai pelindung sebuah produk, juga berfungsi sebagai media  untuk promosi. UKM BJL bergerak dibidang pangan, potensinya relatif tinggi karena memiliki produk berkualitas,namun kekurangannya adalah belum memiliki kemasan yang menarik, informatif, atau memenuhi standar. Produk beresiko rusak saat penyimpanan, ditambah banyak masyarakat yang tidak mengetahui tentang produk tersebut. Perancangan ini dilakukan untuk membuat desain kemasan BJL agar memenuhi standar kemasan makanan, berfungsi  sebagai pemasaran, dan identitas visual dari BJL sendiri. Metode yang digunakan untuk mengumpulkan data adalah melakukan wawancara, obeservasi, dokumentasi dan untuk analisa digunakan SWOT dari produk BJL berikut kompetitor. Produk frozen menggunakan plastik ditambah  dengan kertas tahan basah yang dilengkapi dengan sistem buka tutup, produk ikan lempuk, menggunakan standup pouch, kemasan Sambal Gobyos, diberi label dengan tampilan baru yang lebih menggambarkan isi produk tersebut, kemasan sekunder juga diberikan  untuk  mengikuti event-event.


Keywords


kemasan, identitas visual, UKM BJL

References


Al-Bahra bin Ladjamudin.(2005). Analisis dan Desain Sistem Informasi. Yogyakarta : Graha Ilmu.

KBBI, (2016), http://kbbi.web.id/, Untuk pencarian definisi operasional, diakses tanggal 29 januari 2016.

Rustan. (2009). Mendesain Logo. Jakarta : Gramedia Pustaka Utama.

Supriyono. (2010). Desain Komunikasi Visual Teori

dan Aplikasi. Yogyakarta : Penerbit Andi.

Viona dkk, (2010), Perancangan Desain Kemasan

Jajanan Tradisional Dan Kue-Kue Produksi “Bilco” Mojokerto Universitas Kristen Petra Surabaya.

Wirya, Irwan. (1999). Menang Bersaing Melalui Kemasan. Jakarta. PT. Gramedia Pustaka Utama


Refbacks

  • There are currently no refbacks.